Kamis, November 26, 2020

MTs Annur Gelar Rapat Persiapan PASBO Ganjil 2020/2021

 

Palangka Raya (Humas) -  Kepala MTs Annur, H. Rus’ansyah memimpin langsung kegiatan rapat koordinasi persiapan Penilaian Akhir Semester Berbasis Online (PASBO) ganjil Tahun Pelajaran 2020/2021, Kamis (26/11/2020) bertempat di ruang Laboratorium Komputer.

Rapat dengan agenda pembahasan teknis pelaksanaan  Ujian PAS ini diikuti oleh 16 bapak/ibu guru dan pegawai. Pelaksanaan PAS nantinya berlangsung dari tanggal 28 November sampai 05 Desember 2020 ini dilaksanakan secara daring dengan menggunakan aplikasi E-Learning, Google Form dan WAG Madrasah. Dalam rapat tersebut juga dievaluasi pelaksanaan PAT semester lalu guna penyempurnaan atau perbaikan pelaksanaan PAS yang tinggal beberapa hari lagi akan dilaksanakan.

Kepala MTs Annur H. Rus’asyah berharap agar pelaksanaan PAS ini lebih baik dari pelaksanaan sebelumnya. Hambatan teknis pelaksanaan hendaknya bisa diantisipasi sehingga dapat meminimalisir kendala pelaksanaan ujian.

“Rapat koordinasi ini penting untuk kesuksesan pelaksanaan PAS online tahun ini. Karena tanpa perencanaan baik, suatu program kerja tidak akan terlaksana dengan baik.” tuturnya mengawali sambutannya

“Dimohon kepada guru mata pelajaran yang diujikan standby disaat pelaksanaan ujian berlangsung, segera komunikasikan manakala ditemukan siswa yang terkendala dalam pelaksanaan ujian,”imbuhnya.

Sementara waka kurikulum, Susanto menyampaikan penekanan entri nilai , “Harap diperhatikan, hendaknya lebih teliti dan jeli dalam merekap nilai siswa. Kesalahan entry nilai karena urutan daftar siswa berakibat kerugian siswa, untuk itu dimohon lebih cermat dan hati hati agar anak tidak dirugikan, “pesannya.

Rapat yang dilaksanakan selama 2 jam tersebut berhasil membahas tuntas teknis pelaksanaan PAS. Rapat dilanjutkan dengan pelatihan mengupload naskah soal PAS dalam aplikasi E-Learning dan Google Form yang secara langsung dipraktekkan oleh bapak/ibu guru panitia. (Juhairi)

Kamis, November 12, 2020

Ini harapan Kepala MTs Annur Saat Penjemputan Mahasiswa KKN dan PM-II

Palangka Raya (Humas) – Bertempat di ruang Kelas, Jum’at (13/11/2020),  Kepala MTs Annur H. Rus’ansyah didampingi Wakil Kepala Madrasah Susanto, Guru Pamong, Dosen Pembimbing Mahasiswa KKN dan PM-II Ahmadi dan seluruh Mahasiswa KKN dan PM-II Fakultas Tarbiyah dan Keguruan IAIN Palangka Raya semester ganjil Tahun Akademik 2020/2021 mengadakan perpisahan setelah enam minggu lamanya mengadakan KKN dan PM-II di MTs Annur.

H. Rus’ansyah dalam sambutannya memberikan ucapan selamat kepada para mahasiswa yang sudah berhasil menyelesaikan program KKN dan PM-2 tersebut.

“Saya ucapkan selamat kepada para mahasiswa yang telah menyelesaikan program KKN dan PM-II. Meskipun sampai detik ini saya belum tahu kalian dapat nilai apa namun tentunya saya berharap agar kalian mendapat nilai yang maksimal”, harapnya.

Lanjut H. Rus’an, saya menggaris bawahi bahwa apapun nilai yang kalian raih bukanlah yang utama.

“Hal yang lebih penting dari sekedar nilai adalah proses bagaimana selama kurun waktu enam minggu tersebut kalian belajar dengan maksimal, terlebih dimasa Pandemik Covid-19 ini belajar menjadi seorang guru, yang tentunya bukan hanya belajar mengajar tetapi bersosialisasi, mendidik kepada para guru dan siswa meskipun harus lewat daring”, paparnya.

Salah satu mahasiswa sebut Dadung Maulana, mewakili teman-teman dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Kepala MTs Annur yang telah memberikan izin kepada saya dan teman-teman untuk melaksanakan kegiatan PM-II sekaligus KKN di Madrasah ini. Saya juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada para guru pamong yang telah meluangkan waktunya memberikan bimbingan kepada saya dan teman-teman.

“Saya mewakili teman-teman mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya kepada guru pamong serta guru-guru atas bimbingan nya selama dua bulan terakhir ini, mohon maaf apabila selama mengabdi kami mendapat kesalahan dan hal tidak sengaja di katakan dan diperbuat. Semoga di kemudian hari ilmu yang diberikan dapat dipergunakan sebaik mungkin dan menjadi sukses”, ucapnya lirih.

Acara perpisahan dan penjemputan ditutup dengan penyerahan cenderamata mahasiswa KKN dan PM-II terhadap sekolah, foto bersama dan ramah tamah mahasiswa. (Juhairi)

Selasa, November 10, 2020

Kepala MTs Annur Pantau Pelaksaan KSMO Tingkat Nasional

Palangka Raya (Humas) – Bertempat diruang Labkom, Selasa (10/11/2020) Kepala MTs Annur, H. Rus’anyah memantau secara langsung pelaksanaan KSMO yang di lakukan di oleh siswa/I nya secara online.

Pelakasanaan KSMO sendiri dibagi dalam 3 sesi yakni pertama untuk bidan Matematika terintegrasi yang dimulai pada pukul 08.00 - 10.00 WIB, kedua bidang studi Sains IPA dilaksanakan 10.30 – 12.30 WIB dan ketiga bidang studi Sains IPS dilaksanakan 01.00 – 15.00 WIB.   

Disampaikan oleh H. Rus’ansyah saat melihat pelaksanaan KSMO tersebut, bahwa saat ini tiga siswa MTs Annur sedang bersaing dengan seluruh madrasah di indonesia di tingkat Tsanawiyah yakni Rizky Ahmadi untuk Bidang Matematika Terintegrasi dan Helda Wati mewakili Bidang Sains ilmu pengatahuan Alam (IPA) terintegrasi dan Nor Kharisma mewakili Bidang Sains ilmu pengatahuan Sosial (IPS) terintegrasi

Kita berharap melalui kegiatan KSMO ini, MTs Annur mendapatkan juara sehingga para siswa kita dapat mengharumkan nama daerah kita di kancah nasional dan membanggakan madrasahnya.

" Kita pastinya berharap banyak kepada siswa kita yang sedang bersaing dengan para siswa Madrasah Tsanawiyah lainnya di seluruh Indonesia dalam KSMO ini", ungkap H.Rus’an.

" Saya berdoa untuk para siswa/i MTs Annur  keluar sebagai juara, sehingga MTs Annur  lebih di kenal di kancah nasional", Pinta H.Rus’an.

Untuk diketahui, KSMO tingkat Nasional tersebut berlangsung selama tiga hari yang di mulai pada tanggal 9-11 November 2020 yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia. (Juhairi)

Senin, November 09, 2020

Tiga Siswa MTs Annur Bersaing di Ajang KSMO Tingkat Nasional

Palangka Raya (Humas) - Tiga siswa MTs Annur mengikuti perlombaan di ajang Kompitisi Sains Madrsah Online (KSMO) yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia Selasa, (10/11/2020).

Tiga siswa yang menjadi peserta KSMO tersebut atas nama Rizky Ahmadi untuk Bidang Matematika Terintegrasi dan Helda Wati mewakili Bidang Sains ilmu pengatahuan Alam (IPA) terintegrasi dan Nor Kharisma mewakili Bidang Sains ilmu pengatahuan Sosial (IPS) terintegrasi.

Setiap bidang studi berbeda waktu pelaksanaannya yakni untuk bidan Matematika terintegrasi yang dimulai pada pukul 08.00 - 10.00 WIB, bidang studi Sains IPA dilaksanakan 10.30 – 12.30 WIB dan bidang studi Sains IPS dilaksanakan 01.00 – 15.00 WIB.

Kepala MTs Annur H. Rus’ansyah memberikan motivasi kepada perwakilan siswa dan guru pembimbing yang terus bersemangat dan mempersiapkan KSMO dengan sebaik – baiknya.

“Kami tentu berharap yang terbaik bagi siswa-siswi kami. Segala persiapan telah kita lakukan secara maksimal. Namun demikian yang terpenting adalah partisipasi dan memberikan pengalaman bagi mereka. Apapun hasilnya kelak, harus kita terima dan syukuri,” tutup H. Rus’an.

Senada disampaikan salah satu pembimbing KSMO maple IPA Zunnur’ain Ravieq, mengatakan ketiga siswanya tersebut sangat antusias mengikuti simulasi KSM Online. 

Alhamdulillah dalam pelaksanaan ajang KSMO tingkat nasional untuk tingkat MTs kali ini berjalan sukses dan lancar sesuai harapan. Mari kita berdoa dan tetap berusaha keras agar siswa MTs Annur bisa meraih juara pada ajang KSMO tingkat nasional tahun 2020."ucapnya. (Juhairi)

Selasa, November 03, 2020

Mantapkan Persiapan, Siswa MTs Annur Ikuti Simulasi KSM Online

Palangka Raya (Humas) - Tiga siswa MTs Annur mengikuti Simulasi Kompitisi Sains Madrsah Online (KSMO), senin 03 November 2020.  

Tiga siswa yang menjadi peserta KSMO tersebut atas nama Rizky Ahmadi untuk Bidang Matematika Terintegrasi dan Helda Wati mewakili Bidang Sains ilmu pengatahuan Alam (IPA) terintegrasi dan Nor Kharisma mewakili Bidang Sains ilmu pengatahuan Sosial (IPS) terintegrasi.

Setiap bidang studi berbeda waktu pelaksanaannya yakni untuk bidan Matematika terintegrasi yang dimulai pada pukul 08.00 - 10.00 WIB, bidang studi Sains IPA dilaksanakan 10.30 – 12.30 WIB dan bidang studi Sains IPS dilaksanakan 01.00 – 15.00 WIB.

Salah satu pembimbing KSMO maple IPA, Zunnur’ain Ravieq mengatakan ketiga siswanya tersebut sangat antusias mengikuti simulasi KSM Online. Namun ada sediki kendala saat simulasi sedang berlangsung yakni Aplikasi error, akan tetapi  bisa teratasi.

Saya berharap, lanjut Zunnur’ain Ravieq, semoga dalam pelaksanaan ajang KSMO tingkat nasional yang di rencanakan pada tanggal 9 sampai dengan 10 November 2020 nanti, server tidak mengalami gangguan sehingga kegiatan tersebut dapat terlaksana dengan maksimal. 

"Mari kita berdoa dan tetap berusaha keras agar siswa MTs Annur bisa meraih juara pada ajang KSMO tingkat nasional tahun 2020."ucapnya.

Terpisah, Kepala MTs Annur H. Rus’ansyah memberikan motivasi kepada perwakilan siswa dan guru pembimbing untuk tetap semangat dan mempersiapkan KSMO dengan sebaik – baiknya.

“Kami tentu berharap yang terbaik bagi siswa-siswi kami. Segala persiapan telah kita lakukan secara maksimal. Namun demikian yang terpenting adalah partisipasi dan memberikan pengalaman bagi mereka. Apapun hasilnya kelak, harus kita terima dan syukuri,” tutup H. Rus’an.(Juhairi)

Lengkapi KBM di Rumah, MTs Annur Programkan Pesantren Ramadhan Secara Daring

Palangka Raya (Humas) – Bulan Suci Ramadhan 1442 Hijriyah berjalan dalam situasi pandemi Covid-19, atas kondisi tersebut MTs Annur yang bera...